Mbois, Kota Batu Raih Penghargaan Responsivitas Terbaik

Plt Punjul Santoso menerima penghargaan Responsivitas Terbaik Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) dalam Lomba Pengelola Data Bencana (Pusdalops PB) Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2017 di Surabaya, Kamis (12/10). (istimewa)
Plt Punjul Santoso menerima penghargaan Responsivitas Terbaik Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) dalam Lomba Pengelola Data Bencana (Pusdalops PB) Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2017 di Surabaya, Kamis (12/10). (istimewa)

MALANGVOICE – Kota Batu mendapat penghargaan Responsivitas Terbaik, Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) dalam Lomba Pengelola Data Bencana (Pusdalops PB) Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2017.

Penghargaan diterima Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Batu Punjul Santoso dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo pada momen upacara peringatan HUT ke-72 Provinsi Jatim di Surabaya.

Plt Wali Kota Batu Punjul Santoso mengaku bangga atas capaian prestasi tersebut. Pihaknya berharap penghargaan ini jadi motivasi untuk lebih baik lagi. Terutama kaitannya siap tanggap terhadap bencana alam.

“Seluruh masyarakat Kota Batu harapannya siap dalam menghadapi bencana, mulai tingkat RT, Desa dan Kecematan. Jadi tidak hanya mengandalkan BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah),” pungkasnya.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Batu Achmad Choirur Rochiim menambahkan, ada empat kategori yang dilombakan BPBD kabupaten/kota seluruh Jawa Timur. Untuk Kategori responsivitas diraih BPBD Kota Batu; Kategori administratif diraih BPBD Kabupaten Probolinggo;
Kategori perencanaan – BPBD Kabupaten Banyuwangi; dan Kategori partisipasi – BPBD Kabupaten Trenggalek.

“Kategori responsivitas adalah kecepatan merespon informasi bencana dan bagaimana segera menindaklanjuti atau menanangani. Lalu juga informasi tersebut cepat tersampaikan ke pihak yang membutuhkan. Baik stakeholder maupun oleh media,” urai Rochiim ditemui MVoice di ruang kerjanya.

Atas raihan prestasi ini, lanjut Rochiim, otomatis pihaknya mewakili Jatim pada perlombaan serupa tingkat Nasional. Perlombaan tersebut akan dimulai pada Oktober ini.

“Semoga kami menang dan meraih penghargaan nasional untuk kado Kota Batu di momen HUT ke16 ini,” tutup Rochiim.

Sekadar informasi, BPBD Kota Batu tahun 2016 juga mengantongi gelar juara Nasional. Tepatnya meraih juara terbaik pengelolaan data bencana dan pusdalops dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).