Juan Revi Hijrah ke Klub Liga 2 Berstatus Pinjaman

Juan Revi (tengah) saat berlatih bersama Arema FC. (deny)
Juan Revi (tengah) saat berlatih bersama Arema FC. (deny)

MALANGVOICE – Juan Revi dipastikan tak akan melanjutkan Liga 1 bersama Arema FC. Ia hijrah ke Semen Padang FC dengan status pinjaman.

Juan Revi sudah berpamitan dengan seluruh pemain dan jajaran manajemen Singo Edan. Ia sudah berangkat ke markas Semen Padang, Jumat (19/10).

“Kami mendapat surat dari Semen Padang, mereka butuh tenaga untuk mempersiapkan babak 8 besar. Memang dalam regulasi Liga 2 dipersilakan, mereka langsung menunjuk by name Juan Revi,” kata Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Setelah mendapat surat itu, manajemen langsung memanggil Juan Revi untuk berdiskusi. Akhirnya disepakati Juan Revi dipinjamkan ke Semen Padang.

“Manajemen tidak boleh egois. Apapun itu untuk masa depan Juan Revi. Dia dipinjamkan selama 2,5 bulan,” lanjutnya.

banner

Sementara itu, asisten pelatih Arema FC, Kuncoro, menyatakan tim pelatih menyetujui pindahnya Juan Revi atas beberapa hal. Antara lain karena banyaknya pemain tengah yang dimiliki Singo Edan. Kebanyakan pemain muda.

“Arema banyak gelandang. Tapi Juan Revi juga bagus, dia senior. Jadi di Semen Padang kesempatan bermain lebih besar,” tegasnya.(Der/Aka)