MALANGVOICE – Bisnis kuliner artis terus menggempur Malang Raya. Belum lama Krisdayanti launching bisnis kue, teranyar giliran penyanyi dangdut Inul Daratista. Perempuan yang dikenal dengan goyang ngebor ini, Minggu (8/10) memperkenalkan snack keripik singkong di Eco Green Park, Jatim Park 2, Kota Batu.
“Siapa tahu sudah ndak laku lagi (menyanyi), ya memulai bisnis Inul Food ini,” kelakar Inul Daratista saat ditemui awak media.
Dipilihnya kripik singkong di bisnis yang dinamainya Snack Inul ini bukan tanpa alasan. Singkong merupakan umbi-umbian yang banyak tumbuh di Indonesia. Bukan tidak mungkin, bahan dasar singkong mengambil dari Kota Batu dan Malang.
“Dipilih kripik singkong karena jajanan wong deso. Harganya pun terjangkau sehingga sasaran pasarnya pun semua lapisan masyarakat. Baik menengah ke bawah dan menengah ke atas,” sambung Inul.
Ke depannya, masih kata Inul, bisnis ini tidak hanya kripik singkong. Akan ada juga membuat makanan lain, misal tempe dan umbian lainnya.
“Yang penting kan rasanya. Kripik ini saya racik sendiri, hampir sebulan lebih baru tercipta rasa yang pas kualitas Inul,” ujar pelantun lagu ‘Masa Lalu’ ini.
Dipilihnya lokasi Eco Green Park juga bukan tanpa sebab. Wisata milik Jatim Park Grup ini banyak dikunjungi wisatawan. Baik lokal maupun mancanegara.
“Tempatnya sangat strategis, tempat hiburan selalu menjadi daya tarik masyarakat,” pungkas istri Adam Suseno ini.(Der/Aka)