Indahnya Berbagi, HDCI Santuni 200 Anak Yatim di Batu

Ketua HDCI Eddy Wahyono saat memberikan santunan kepada anak yatim (fathul)
Ketua HDCI Eddy Wahyono saat memberikan santunan kepada anak yatim (fathul)

MALANGVOICE – Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Malang menyantuni 200 anak yatim yang ada di Kota Batu, sore ini. Kegiatan itu diselenggarakan di Unit Pengelolaan Budidaya Ikan Air Tawar Punten, Kota Batu bersama seluruh anggora club motor itu.

Ketua HDCI, Eddy Wahyono, mengatakan, pihaknya ingin berbagi dengan sesama, terutama kepada anak yatim. Dengan begitu anak yatim juga bisa berbahagia di bulan suci Ramadan ini, serta dapat menikmati Hari Raya Idul Fitri yang akan datang.

“Kegiatan ini rutin dilakukan HDCI, sebagai bentuk perhatian kami kepada sesama. Saat ini kami berbagi dengan 200 anak yatim di Batu, minggu depan memberikan santunan yang sama kepada anak-anak yatim di Kota Malang,” ungkap Eddy di hadapan undangan, anggota, dan anak yatim yang hadir.

Ratusan anak yatim yang diundang itu berasal dari pondok pesantren dan panti asuhan yang ada di Srebet, Pesanggrahan, dan Lahor.

Bukan hanya saat Ramadan HDCI berbagi kepada sesama, pada saat Natal dan momen-momen penting lainnya, para penggila Harley Davidson itu juga tetap memberikan berbagai bingkisan dan santunan kepada anak yatim maupun warga miskin.

“Dengan pemberian santunan ini, kami berharap agar anggota HDCI meningkat keimanannya dan meningkat pula perhatiannya kepada masyarakat yang ada di sekitar. Karena kita hidup tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk orang lain,” tandasnya.