Ikuti Napak Tilas, Dandim 0833/Kota Malang Naik Vespa

Dandim 0833/Kota Malang dan Kapolres Malang Kota saat ikuti napak tilas HUT Arema. (Deny Rahmawan)

MALANGVOICE – Dandim 0833/Kota Malang, Letkol Inf Nurul Yakin menarik perhatian di acara napak tilas peringatan HUT Arema, Jumat (11/8).

Saat pemberangkatan di depan Stasiun Kota Baru Malang, ia datang bersama rombongan dari jajaran Kodim 0833/Kota Malang menaiki vespa dan jajaran dari Polres Malang Kota yang dipimpin AKBP Hoiruddin Hasibuan.

Nurul Yakin membawa vespa berwarna oranye dengan santai sambil menggunakan baju dinas. Tentunya juga menggunakan helm sebagai kelengkapam berkendara serta syal Arema.

Kepada MVoice, ia menyatakan sangat antusias mengikuti konvoi ini. Sebagai warga baru di Kota Malang, ia ingin ikut membaur bersama Aremania.

“Pastilah saya ikut langsung konvoi ini, dari awal sampai akhir,” ujarnya singkat.

Berbeda dengan Dandim 0833/Kota Malang, Kapolres Malang Kota, AKBP Hoiruddin Hasibuan, juga ikut konvoi tetapi menggunakan sepeda motor gede Kawasaki. Hasibuan tampak antusias dan menggeber motornya sebelum berangkat serta meneriakkan Salam Satu Jiwa.

Seluruh peserta konvoi nantinya akan menlewati rute khusus yang sudah ditentukan. Kemudian rombongan akan kembali berkumpul di depan Stasiun Kota Baru Malang.


Reporter: Deny Rahmawan
Editor: Deny Rahmawan
Publisher: Yuliani Eka Indriastuti