HMI Malang Ingatkan Masyarakat Tak Terpecah Belah Karena Pemilu

MALANGVOICE – Peringati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober mendatang, sejumlah massa dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) turun aksi di depan Gedung DPRD Kota Malang, Jum’at (26/10).

Ketua Umum HMI Malang, Sutriyadi, mengatakan dalam memperingati momen tersebut, pihaknya menekankan kepada seluruh elemen masyarakat agar selalu bijak dan tak mudah tergerus untuk memecah belah suatu bangsa hanya gara-gara pemilu.

“Dengan momentum Sumpah Pemuda ini, kami ingin mengingatkan kembali bahwa persatuan itu sangat penting terutama dalam menghadapi momentum pemilu,” katanya.

Menurutnya, saat ini masyarakat Indonesia lebih mudah terpengaruh dengan adanya berita hoak yang saling dilemparkan oleh masing-masing kubu untuk menjatuhkan rival. Hal inilah yang membuat masyarakat mudah terpecah belah.

“Saat ini kan masyarakat sudah mulai terbelah karena mendukung yang berbeda dan semakin hari semakin kuat gesekannya. Untuk itu dengan adanya momentum Sumpah Pemuda ini marilah kita sama-sama saling mengisi pemilu yang bersih dan bukan untuk memecah belah bangsa. Dan kami mengharapkan dengan adanya Sumpah Pemuda, kami sebagai pemuda bisa mengawal persatuan dan demokrasi yang akan kita hadapi di pemilu 2019 nanti,” pungkasnya. (Hmz/Ulm)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait