Ditahan Imbang PBFC, Aji Akui Pemainnya Kesulitan Cetak Gol

Liga 1

Pelatih Arema FC, Aji Santoso.(Miski)

MALANGVOICE – Arema FC ditahan imbang 0-0 Pusamania Borneo FC, di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (30/7) malam.

Menanggapi hasil tersebut, Pelatih Arema, Aji Santoso, mengakui, pemainnya bermain bagus sejak awal pertandingan. Ia tidak merasa anak asuhnya bermain jelek.

Beberapa peluang di depan gawang PBFC pun tercipta dari kaki Gonzalez, Viscarra, dan Hendro Siswanto. Namun, belum berhasil mengoyak gawang PBFC yang dijaga M Ridho.

“Masalahnya, kami tidak bisa mencetak gol. Peluang banyak kok, pemain juga bermain bagus sepanjang pertandingan,” katanya usai pertandingan.

Raihan satu poin tidak mampu menempatkan Singo Edan di klasemen atas. Saat ini, Arema bertengger diurutan ke-7 dengan 26 poin.

Pendiri ASIFA ini menyadari keresahan suporter atas hasil yang kurang memuaskan. Kendati demikian, Aji menyayangkan sikap suporter yang dinilai berlebihan.

“Iya kalau permainannya jelek dan minim peluang, kami maklumi jika suporter kecewa, tapi ini kan tidak masuk akal. Pemain bermain bagus dan banyak peluang,” jelas pemain legenda Arema ini.


Reporter: Miski
Editor: Deny Rahmawan
Publisher: Yunus Zakaria