Dishub Kota Malang Siapkan Dua Opsi Atasi Macet Jembatan Tunggulmas

MALANGVOICE – Akses Jembatan Tunggulmas menuju kawasan Tlogomas masih sering mengalami kemacetan. Hal itu pun membuat Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang memutar otak untuk menuntaskan kemacetan tersebut.

Kabid Pengelolaan Parkir Dishub Kota Malang Mustaqim Jaya, mengatakan ada dua opsi yang disiapkan untuk mengurai kemacetan di kawasan tersebut.

Opsi pertama dengan cara pemasangan traffic light untuk melancarkan arus baik dari arah Batu ke Malang atau sebaliknya. “Jadi pertama pemasangan traffic light untuk melancarkan arus di kawasan tersebut,” ujarnya Jumat (25/3).

Opsi kedua pelebaran akses dari Jalan Raya Tlogomas menuju jembatan Tunggulmas. Sehingga kendaraan yang melintas dari Malang ke Batu bisa langsung menuju ke jembatan.

Sebab, untuk saat ini kendaraan yang melintas dari Malang ke Batu tidak bisa langsung berbelok ke jembatan. Sebaliknya, kendaraan dari Batu ke Malang baru diperbolehkan berbelok ke jembatan.

“Kedua, pelebaran jalan di samping kanan dan kiri, sehingga mobil yang dari Malang ke batu mau masuk ke jembatan bisa berhenti menunggu dan yang mau lurus bisa langsung, kalau sekarang kan nggak bisa karena jalannya sempit,” kata dia.

Mustaqim menyampaikan jika dua opsi itu nanti akan disampaikan pada saat rapat koordinasi yang akan dihadiri Dishub Provinsi Jatim, PU Jatim, dan PU Kota Malang dalam waktu dekat.

“Terkait Tunggulmas karena harus terkait provinsi, nanti dijadwalkan pekan ini kalau tidak Minggu depan di jadwalkan ada rapat,” ucap dia.

“Karena kondisi jalan itu (Jalan Raya Tlogomas) kan milik provinsi, jadi kita hanya bisa beri saran atau opsi nanti putusannya di dishub provinsi,” sambungnya.

ia berharap setelah rapat koordinasi itu dilakukan bisa segera mendapatkan keputusan untuk penanganan permasalahan kemacetan itu.

“Mudah-mudahan setelah rapat dengan provinsi bisa dapatkan solusi untuk itu (Kemacetan),” tandasnya.(der)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait