Bung Edi Prediksi Jelang Lebaran Ada Peningkatan Arus Mudik

Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko (tengah) saat diwawancarai awak media di Balai Kota Malang, (Bagus/Mvoice).

MALANGVOICE – Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko, memprediksikan gelombang arus mudik akan terjadi H-3 menjelang Idulfitri 1443 Hijriah.

Gelombang ini terjadi karena lebaran tahun 2022 ini Pemerintah Pusat mengizinkan masyarakat mudik meski masih di situasi pandemi Covid-19.

“Idulfitri ini kita prediksi arus mudiknya akan besar sekali karena dalam dua tahun terakhir tidak ada mudik,” ujar Pria yang akrab disapa Bung Edi, Rabu (20/4).

Dari situ, untuk memberikan kelancaran bagi pemudik, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang telah melakukan beberapa kesiapan.

Seperti perbaikan jalan berlubang, mengoptimalkan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM), hingga memperkuat ketahanan pangan.

“Karena ini masih dalam masa pandemi kami memohon kepada para pemudik juga untuk taat protokol kesehatan dan usahakan vaksin sudah tiga kali,” kata Bung Edi.

Ia juga menambahkan, dalam momen arus mudik nanti sejumlah tempat keramaian seperti stasiun hingga pusat perbelanjaan juga harus mengawasi penggunaan aplikasi peduli lindungi.

Pengawasan itu untuk memastikan penerapan aplikasi peduli lindungi sudah berjalan sesuai dengan ketentuan atau belum.

“Kami sudah menyiapkan tenaga kesehatan dan perawatnya. Kami juga mengajak kepada klinik dan rumah sakit untuk tetap membuka pelayanan saat arus mudik nanti,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dishub Kota Malang, Heru Mulyono, mengatakan, peningkatan arus kendaraan saat mudik nanti diprediksi bisa mencapai 100 persen dari tahun sebelumnya.

“Kalau prediksi kami peningkatan arus kendaraan di dalam Kota Malang bisa mencapai 100 persen. Kemungkinan dimulai pada 28 April 2022,” tandasnya.(der)