Batu Waspada Penyakit Mematikan

Sri Rahati (fathul/malangvoice)

MALANGVOICE – Penyakit difteri yang mematikan memakan satu korban warga Kota Batu. Identitas korban sengaja disembunyikan oleh Dinas Kesehatan Kota Batu.

“Kita langsung menangani kasus ini agar tidak menimbulkan kepanikan warga. Dinkes dalam hal ini all out hingga ditemukan cara penyembuhannya,” jelas Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Batu, Sri Rahati kepada MVoice, Sabtu (5/9).

Difteri merupakan jenis penyakit menular dan dapat tersebar karena berhubungan langsung dengan penderita. Gejala yang muncul biasanya sakit tenggorokan, demam, sulit bernafas dan sakit saat menelan makanan atau minuman.

Langkah-langkah yang dilakukan Dinkes, kata Rahati, adalah dengan melakukan pencegahan terhadap warga yang tidak memiliki gejala difteri. Bisa dengan obat pencegahan dan imunisasi untuk balita.

Sementara untuk warga yang punya gejala ke arah difteri, Dinkes akan melakukan pengecekan berkala dan pengobatan intensif.

Perlu dikehui difteri disebabkan oleh bakteri yang bersumber dari Corynebscterium Diphtheriae. Orang yang selamat dari penyakit ini menderita kelumpuhan otot tertentu dan kerusakan permanen pada jantung dan ginjal.-