MALANGVOICE – Arema FC akan menjamu Persipura Jayapura, Jumat (27/4) besok. Laga pekan ke-6 Liga 1 2018 itu akan dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
Tim tuan rumah harus segera bangkit dari keterpurukan setelah belum pernah menang di lima laga terakhir. Apalagi setelah adanya insiden kericuhan suporter saat melawan Persib Bandung di stadion yang sama.
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menyebut ada motivasi lebih pada pertandingan besok. Semua pemain berharap bisa mengakhiri rekor buruk awal laga dengan meraih poin penuh.
Meski diakui Gethuk, sapaan akrabnya, sang lawan, Persipura Jayapura adalah tim kuat yang kini memuncaki klasemen sementara.
“Kami sudah mengerti lawan belum pernah kalah. Sedangkan kami belum pernah menang, itu jadi motivasi agar bisa dapat poin penuh besok,” katanya, Kamis (26/4).
Diakui Gethuk, untuk mencari poin memang tidak mudah. Namun, sudah beberapa cara dilakukan agar Dendi Santoso dkk. bisa memenangi laga.
“CEO Arema FC (Iwan Budianto) harus turun ke lapangan untuk mendukung kami. Bahkan dia sampai menegur saya bagaimana menyikapi semua ini,” lanjut pria asal Cepu.
Kepada para pemainnya, Gethuk berharap bisa terus mempraktikkan kerja sama yang apik setiap lini. “Pemain harus bisa bermain konsisten selama 90 menit,” tandasnya.(Der/Aka)