Perhatikan Hal Ini Sebelum Mengonsumsi Suplemen

MALANGVOICE – Agar bisa mendapatkan manfaat suplemen dan tidak menimbulkan risiko bagi kesehatan di kemudian hari, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Menurut seorang Dietitian (ahli gizi), Amalia Achmad RS MD, sebelum mengkonsumsi suplemen, sebaiknya konsultasi pada dokter.

“Efektivitas dan keamanan suplemen bukan diukur dari istilah alami atau herbal yang tercantum dalam kemasan. Sebaiknya dilihat juga kandungan kimia pada produk tersebut, cara kerja di dalam tubuh, takaran pemakaian, dan proses pembuatannya,” katanya saat dihubungi MVoice.

Menurutnya, konsumen harus sudah memahami manfaat kesehatannya, risiko yang mungkin ditimbulkan, aturan pemakaian, serta berapa lama harus menggunakan suplemen itu.

“Silakan konsumsi suplemen untuk menunjang kesehatan. Namun, yang bijak menggunakannya dan tetap perhatikan pola makan yang sehat serta diimbangi dengan olahraga serta istirahat yang cukup,” tutupnya.

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait