Asyik! 120 Siswa Isi Liburan dengan Melukis di Pesantren Rakyat

MALANGVOICE – Sebanyak 120 anak yatim mengisi liburannya dengan melukis di Pesantren Rakyat Kota Batu, Minggu (17/3). Beragam jenis lukisan dihasilkan oleh mereka. Mulai gambar pemandangan alam, gambar rumah cantik hingga kehidupan satwa.

Di pesantren yang beralamat di Jalan Lahor, Desa Pesanggrahan, Kota Batu itu, siswa yang mengikuti kegiatan melukis juga dari berbagai jenjang. Dari tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kota Batu.

Salah satu peserta, Adelia Imaniar Putri (10) mengungkapkan kesenangannya. Karena hari liburnya bisa dilakukan dengan hal yang produktif. Selain itu juga bisa bertemu dengan teman sejawat se-Kota Batu

“Senang sekali bisa melukis gratis dan juga bertemu banyak teman. Ini saya mau melukis pemandangan, terus bisa saling melihat punya yang lain juga,” ujar gadis manis yang duduk di kelas 4 MI Darul Ulum Kota Batu itu.

Sementara itu, Kepala Cabang Yatim Mandiri Malang, Eko Budi Setyoadi mengatakan, adanya kegiatan itu untuk menggali pontensi anak yatim. “Kita menggelar kegiatan ini untuk menggali potensi mereka. Selan itu, agar hari libur mereka bisa lebih lebih bermanfaat,” ujarnya saat ditemui MVoice.

Dia juga menyampaikan, dalam acara yang berlangsung sejak pukul 08.30 WIB itu, peserta tidak dituntut dengan satu tema lukisan. Mereka dibebaskan mengeksplore kreativitasnya.

”Kita bebaskan temanya. Tujuannya agar mereka bisa mengeksplore sendiri ide-ide mereka untuk ditularkan dalam bentuk tulisan,” tandasnya.
(Der/Ulm)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait