Wonokoyo Jadi Tuan Rumah TPPKK Kabupaten Barru

MALANGVOICE – Tim Penggerak PKK (TPPKK) Kelurahan Wonokoyo, Kedung Kandang hari ini, Rabu (11/4) menerima tamu dari TPPKK dan tim kesehatan terkait dari Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

Ketua TPPKK Kelurahan Wonokoyo, Dra Nurul Aprilianti, mengatakan, kedatangan pihak Kabupaten Barru untuk studi banding mempelajari taman posyandu di Wonokoyo.

“Jadi kami berkesempatan dipilih Pemerintah Kota Malang khususnya Dinas Kesehatan bidang Promosi Kesehatan untuk mendampingi kunjungan ini,” kata Nurul kepada MVoice.

Sebelumnya, Taman Posyandu Wonokyo yang diberi nama Pring Kuning ini sudah berdiri sejak 1982, namun baru lengkap pada tahun 2016 yang lalu.

“Awalnya cuma posyandu saja, terus di Kelurahan kami ada pos paud pada tahun 2010 yang terletak di RW 2. Akhirnya kami juga membentuk BKB,” imbuhnya.

Sekadar diketahui, bahwasanya BKB sendiri ialah Bina Keluarga Balita, yakni upaya peningkatan pengetahuan, keterampilan dan kesadaran ibu serta anggota keluarga lain dalam membina tumbuh kembang balitanya melalui rangsangan fisik, motorik, kecerdasan, sosial, emosional serta moral yang berlangsung dalam proses interaksi antara ibu atau anggota keluarga lainnya dengan balita.

“Setelah kami punya semuanya, kami akhirnya mengikuti lomba posyandu tingkat Kota. Kami mewakili dari Kecamatan Kedung Kandang,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Nurul mengatakan setelah memenangkan lomba posyandu dengan menyandang juara 1, pihaknya berkesempatan untuk maju mewakili Kota Malang di tingkat Provinsi.

Namun, setelah ditunggu hingga bulan Maret Nurul mengungkapkan tidak ada kabar mengenai perlombaan tersebut.

“Tidak ada lomba tapi ternyata kami jadi tuan rumah dari TPPKK Kabupaten Barru. Ini menjadikan suatu kebanggaan, karena posyandu kami terbilang baru tapi ternyata bisa untuk pembelajaran bagi TPPKK lainnya. Semoga ke depannya jauh lebih baik lagi,” tandasnya. (Der/Ery)

spot_img

Berita Terkini

Arikel Terkait