Sukses di Batu, ER Dinilai Pantas Berkiprah di Tingkat Nasional

Kepala Bappeda Jatim saat bersama wali kota dan ketua DPRD saat Musrenbangkot Batu (fathul)

MALANGVOICE – Kepala Badan Perencanaan Daerah Provinsi Jatim, Dr Fatah Jasin, melihat Kota Batu bisa sangat maju, saat ini. Bahkan pertumbuhan ekonominya lebih dari 6 persen sehingga lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi di tingkat Provinsi Jawa Timur.

Dengan kondisi itu, Fatah memandang Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko, bisa menempati posisi lebih tinggi dalam perpolitikan Tanah Air. “Kalau jadi Gubernur, lewatlah,” kata Fatah, sambil menyinggung sedikit soal resafel di kementrian, saat pelaksanaan Musrenbangkot Batu.

Fatah sendiri mengaku sangat mengenal ER sejak masih sekolah. Sehingga ia faham sekali masa kecil ER dan ambisi-ambisinya. Ia juga menyebut ER merupakan sosok yang santun. Namun ia mengingatkan agar tidak memulai bertarung, karena ER akan betul-betul marah.

“Setelah khusnul khotimah selama 10 tahun (kepemimpinan, red) di sini (Batu), ER itu membahayakan. SKPD-nya juga berbahaya. Saya lihatnya seperti itu, sifat-sifat ER ini sangat dibutuhkan sebagai pemimpin,” tambah Fatah.

Dari segi pengelolaan Kota Batu, Fatah juga mengacungi jempol. Pasalnya, kota dingin itu bisa disulap hingga memiliki aset mencapai triliunan. Menurutnya, tentu yang digunakan bukan uang dari APBD, melainkan investor.

“Jiwa wirausaha wali kota memang patut diapresiasi. ER juga seorang investor kok, jadi dia faham, apa yang harus dilakukan. Beliau jadi wali kota rugi kok, malah nombok. Kalau Pak Jokowi tahu prestasi Kota Batu, bisa saja ER diseret ke istana,” tandasnya.