Percepat Konsolidasi, Partai Golkar Kota Malang Diminta Dekati Nadhliyin

Silaturahmi DPD Partai Golkar Kota Malang Kota Malang. (Ist)
Silaturahmi DPD Partai Golkar Kota Malang Kota Malang. (Ist)

MALANGVOICE – Ketua DPP Partai Golkar Korwil Jawa Timur, Yahya Zaini, meminta Pengurus DPD Golkar Kota Malang meningkatkan hubungan dengan kalangan Nadhliyin. Hal itu diungkapkan di agenda silaturahmi, Sabtu (04/02).

Dikatakan, akar ideoligis Golkar dan NU sama-sama berlandaskan Pancasila dan NKRI, serta berkarakter moderat dan nasionalis. “Kedekatan Golkar dan NU di Jatim ini bukanlah hal baru, namun belakangan kurang terawat dengan baik,” ungkapnya.

Karena itu, pengurus Golkar Kota Malang diminta mempererat hubungan yang pernah terjalin baik dengan pesantren, termasuk dengan ulama di Jatim. “Hubungan yang kembali dirajut DPP perlu kiranya ditindaklanjuti oleh DPD II Kota Malang,” lanjutnya.

Dia menambahkan, proses rekonsiliasi dan konsolidasi organisasi perlu diakselerasi lebih kencang. Ketua Umum DPP Partai Golkar dalam Program 100 harinya, telah berkeliling 32 Provinsi dan lebih dari 200 Kabupaten/Kota untuk mempercepat konsolidasi.

“Kalau Pak Novanto dalam seminggu bisa 2 hingga 3 kali turun ke daerah, Ketua DPD II tentunya harus lebih banyak lagi,” katanya.

Akselerasi konsolidasi, katanya, menjadi sangat penting agar Golkar tidak ketinggalan dengan partai lain yang sudah berlari kencang. Selain itu, dia menegaskan, konsolidasi harus tuntas sampai struktur terbawah, dijalankan cepat dan terukur.

“Sebab, tidak ada kebangkitan dan kemenangan tanpa konsolidasi,” tandasnya.