BPBD Ingatkan Ancaman Puting Beliung

Kepala BPBD, J Hartono.

MALANGVOICE – Jelang musim penghujan akhir November ini, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang siaga angin puting beliung.

Kepala BPDB, J Hartono, mengatakan, pada masa peralihan akan terjadi angin kencang menjurus kepada angin puting beliung.

“Sudah ada dua kawasan Jalan Tata Surya dan kawasan Tebo, terkena dampak angin puting beliung ini,” kata Hartono, beberapa menit lalu.

Ditambahkan, angin puting beliung selain merusak rumah, juga pohon tua yang tumbang karena angin kencang. Sebab itu semua pihak diminta waspada.

“BPBD juga siaga bencana lainnya, seperti banjir dan longsor, yang merupakan bencana tahunan,” tandasnya.

Karena itu BPBD menyiagakan tim reaksi cepat sebanyak 40 anggota dengan model 30 dari relawan dan 10 unit teknis.

Jumlah itu, menurut Hartono, masih kurang karena idealnya setiap kelurahan ada satu tim. “Idealnya memang 57 orang satu kelurahan satu orang siaga jaga,” imbuhnya.

Hartono mengimbau masyarakat agar lapor kepada pihak BPBD jika di kawasan tersebut terjadi bencana alam atau non alam.-