Baru Dibenahi, Lampu Label Alun-alun KWB Sudah Mati

Alun-alun Kota Batu sudah berkurang keindahannya padahal baru diperbaiki (fathul)

MALANGVOICE – Keindahan label baru Alun-Alun Kota Wisata Batu tidak berumur panjang. Satu minggu ini lampu cantik di tulisan itu, mati satu persatu.

Dari pantauan MVoice, sebelumnya, hanya huruf K yang mati. Lalu berturut-turut kata “KOTA” ikut mati, dan saat ini kata “WISATA” sudah mati. Tinggal “BATU” yang masih menyala terang.

Pada malam hari, suasana menjadi tidak menarik sebelumnya. Pengunjung yang biasanya foto bareng atau foto selfie di depan ikon kota dingin ini menjadi berkurang.

Mereka rata-rata hanya melewati tulisan itu, atau duduk-duduk di seputaran kolam. “Sayang sekali mas, padahal baru kemarin kan ini,” kata Sulistiani, pedagang balon keliling yang biasa mangkal di alun-alun.

Ia melihat banyak pengunjung yang tidak lagi tertarik dengan tulisan tersebut. Bahkan, ia yang biasanya berjualan di sisi timur alun-alun, pindah ke sisi utara atau barat menyesuaikan dengan kerumunan pengunjung.

Salah satu mahasiswa Universitas Gajayana, Bobby, juga kecewa dengan kondisi lampu mati itu. “Minggu lalu saya jalan ke sini masih bagus, jadi saya ajak teman, kok mati. Jadinya duduk aja,” ujarnya.-