Wanedi Beber Pentingnya Revitalisasi Lapangan Sepak Bola di Tiap Kelurahan

Kota Malang Memilih Pemimpin

Calon Wakil Wali Kota Malang nomor urut 1, Ahmad Wanedi, blusukan menyapa warga. (Muhammad Choirul)
Calon Wakil Wali Kota Malang nomor urut 1, Ahmad Wanedi, blusukan menyapa warga. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang nomor urut 1, Ya’qud Ananda Gudban – Ahmad Wanedi, menilai, revitalisasi lapangan sepak bola di tiap kelurahan/kecamatan sangat penting. Hal tersebut diperlukan untuk menghidupkan kembali atmosfer dunia olahraga Kota Malang.

Menurut Wanedi, ruang untuk menggelar kompetisi antar SSB, bisa berjalan jika sarana dan prasarana memenuhi kelayakan. Dengan begitu, diharapkan lahir atlet andal asal Kota Malang masa mendatang.

Karena itu revitalisasi lapangan bola di tiap kecamatan atau kelurahan menjadi salah satu program dalam 25 Aksi Menawan. Wanedi menegaskan, program ini cukup penting, karena selama ini banyak aduan warga perihal banyaknya lapangan yang kondisinya tidak terawat dan terkadang tidak layak untuk digunakan masyarakat.

“Kota Malang ini punya banyak lapangan bola, tapi sayangnya kondisinya tidak terawat. Itu yang jadi banyak masukan dan keluhan masyarakat,” katanya.

Ia menjelaskan, program revitalisasi lapangan bola di kelurahan/kecamatan ini sebenarnya sinergi dengan program dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang ingin membangun lapangan bola pada tiap desa dengan tujuan memajukan olahraga.

“Karena jika kita berbicara masalah regenerasi atlet, maka tak lepas dari sarana prasarana pendukung termasuk ketersediaan lapangan yang terawat dan layak,” tukasnya.

Dalam program revitalisasi lapangan sepakbola ini, nantinya Pasangan Menawan akan memperbaiki sarana dan prasarana. Di antaranya, kualitas rumput yang layak digunakan baik untuk latihan ataupun digunakan untuk menggelar kompetisi.

“Apalagi di Kota Malang ini jumlah SSB Kota Malang selama ini cukup banyak, dan dari SSB itu akan lahir atlet yang mampu membawa nama harum Kota Malang,” pungkasnya.(Coi/Aka)