Vokal Katon Mampu Hipnotis Penonton

MALANGVOICE – KLa Project mampu menghipnotis warga Kota Malang dalam konsernya di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, Rabu (26/8) malam ini.

Band yang digawangi Katon Bagaskara, Lilo, dan Adi Ardian ini, tampil sangat mempesona di hadapan ribuan penonton yang berjubel dan sudah lama menunggu aksi panggung personel KLa Project.
Tampil dengan formasi lengkap, KLa Project hadir dengan beberapa lagu andalannya dan mampu menarik penonton terjun ke era keemasannya pada tahun 90-an.

“Bertahun tahun kami tidak ke Malang, beruntung tahun ini kita bisa selenggarakan show disini,” kata sang gitaris KLa Project, Lilo.

Suasana konser bertajuk ‘Sudi Turun ke Bumi’ ini semakin meriah saat KLa Project mendendangkan lagu ‘Semoga’ yang disambut riuh gembira penonton yang ada.
Sebelum lagu tersebut dinyanyikan, sang pianis band, Ardi Ardiyan sukses menghipnotis penonton dengan kepiawaiannya bermain solo piano.

Beberapa lagu lain seperti ‘Tak Ingin ke Lain Hati’, ‘Tak Terkira’, dan ‘Yogyakarta’ berhasil memuaskan penggemarnya yang sudah rindu alunan merdu vokal Katon Bagaskara.

Suasana konser semakin klimaks ketika KLa Project melantunkan lagu andalannya berjudul ‘Kembali’ yang berhasil menutup serangkaian konser meriah malam ini.-