Untung Ada Pulau Sempu dan Madura, Sukamto Bawa Pulang Sepeda Jokowi

Kunjungan Jokowi di Malang

Presiden RI, Joko Widodo, memberikan kuis kepada warga. (Istimewa)
Presiden RI, Joko Widodo, memberikan kuis kepada warga. (Istimewa)

MALANGVOICE – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan kebiasaan Bagi bagi sepeda angin ketika berkunjung ke daerah. Rabu (28/3), sebanyak tiga unit sepeda angin diberikan kepada warga yang berhasil menjawab pertanyaan.

Tiga orang tersebut masing-masing mengaku bernama Suliana, Sukamto, dan Mariyati Wahyuningsih. Ketiganya merupakan warga yang turut menerima pembagian sertifikat tanah untuk rakyat di GOR Ken Arok, Kota Malang.

Presiden Jokowi memberikan pertanyaan berbeda kepada masing-masing orang tersebut. Sukamto nyaris batal membawa pulang hadiah sepeda jika tidak ‘diselamatkan’ Pulau Sempu dan Madura.

Bagaimana bisa? Hal tersebut bermula ketika dia diminta menyebutkan 7 nama pulau di Indonesia. Jawaban pertama hingga ke lima, dijawab dengan lancar dan meyakinkan.

“Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Jawa, Bali,” ucap Sukamto, sambil dihitung Jokowi. Rintangan terjadi ketika hitungan jari Jokowi memasuki angka enam.

Sukamto menyebut Papua New Guinea. Ekspresi Jokowi pun berubah, diikuti sorak sorai warga. Melihat kondisi itu, Sukamto sadar dia salah menjawab dan buru – buru meralat. “Irian Jaya, eh, Papua Barat,” ucapnya, kemudian direspon Jokowi bahwa nama Irian Jaya tidak lagi digunakan.

Sukamto pun menyebut nama lain, Nusa Tenggara Timur. Jokowi pun menegaskan bahwa pertanyaan yang diajukan adalah nama pulau, sedangkan Nusa Tenggara Timur adalah nama provinsi.

Sambil berpikir keras, Sukamto pun sontak menyebut jawaban lain. “Pulau Sempu,” sebutnya, disambut tepuk tangan dan tawa ringan hadirin.

Jokowi yang kurang familiar dengan nama itu pun bertanya kepada hadirin. “Sempu ada di sini?” dijawab serentak bahwa pulau di Kabupaten Malang itu memang ada.

“Saya kan 17 ribu pulau juga nggak hapal semua. Yang terakhir saya bantu, pulau di atas Surabaya itu apa?” tanya Jokowi yang dijawab langsung oleh Kamto. “Madura,” ucapnya lalu dipersilakan mengambil sepeda.

Sementara itu, dua warga lain relatif lancar dalam menjawab pertanyaan Jokowi. Suliana diminta menyebut butir Pancasila dan berhasil, sedangkan Mariyati Wahyuningsih yang diminta menyebutkan nama-nama suku di Indonesia juga berhasil.(Coi/Aka)