UKM Pramuka UM Gelar Lomba Kepanduan Se-Jawa Bali

Pembukaan Lomba Pramuka (istimewa)
Pembukaan Lomba Pramuka (istimewa)

MALANGVOICE – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Negeri Malang (UM), saat ini tengah menggelar Lomba Perkemahan Pramuka Penggalang (LPPP) XVI Se-Jawa Bali Tahun 2017.

Lomba yang dilaksanakan di Divisi Infanteri 2 Kostrad Singosari itu diikuti 50 regu yang terdiri dari 400 penggalang di tingkat SMP/MTs di wilayah Jawa dan Bali, setiap regu yang mengikuti ajang ini berhak didampingi oleh seorang pembina dan official tim.

Agenda
2 (dua) tahunan yang rutin dilakukan oleh Racana Dr. Soetomo – R.A. Kartini, kali ini mengambil tema Semangat Berkreasi Membangun Negeri Melalui Inovasi, Teknologi dan Lingkungan.

Selama empat hari, mulai 29 September sampai dengan 2 Oktober 2017, kegiatan ini akan mempertandingkan lima bidang lomba yaitu bidang kepramukaan; bidang teknologi; bidang kesenian; bidang umum; dan bidang khusus.

Sebelum gelaran lomba dimulai, Jumat (29/9) kegiatan diawali dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Dr Syamsul Hadi selaku pembina upacara.

“Terus memupuk semangat kebangsaan yang tinggi berdasarkan Pancasila dalam diri generasi muda, sesuai dengan dasa dharma pramuka, agar semangat kebhinekaan terus membara disetiap sanubari para penerus bangsa”, kata Syamsul dalam sabutannya

Selain menggelar lomba, dalam ajang ini juga diberikan kegiatan yang bersifat pembinaan antara lain materi Pramuka dan Idiologi Negara; Sarasehan; Seminar Kepramukaan; dan Wisata dan Outbond.

Dalam laporannya Ketua Reka Kerja LPPP XVI , menyampaikan, melalui lomba ini harapannya dapat meningkatkan kualitas anggota, serta menjadikan peserta menjadi pemuda penerus bangsa yang mengenal dan ikut melestarikan budaya bangsa Indonesia.(Der/Aka)