Tegaskan Sikap, Muslimat NU Se-Kota Malang Dukung Nanda-Wanedi

Kota Malang Memilih Pemimpin

Muslimat NU menyatakan dukungan terhadap pasangan Ya'qud Ananda Gudban - Ahmad Wanedi. (Istimewa)
Muslimat NU menyatakan dukungan terhadap pasangan Ya'qud Ananda Gudban - Ahmad Wanedi. (Istimewa)

MALANGVOICE – Dukungan demi dukungan terus mengalir kepada Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang nomor urut 1, Ya’qud Ananda Gudban dan Ahmad Wanedi. Kali ini, Muslimat Nahdatul Ulama (NU) menegaskan sikap dukungannya.

Pimpinan Cabang Muslimat NU Kota Malang Hj Mutammimah Hasyim Muzadi saat Pembinaan Ranting Muslimat Se-Kota Malang mengatakan bahwa Ansor, Fatayat dan Muslimah se-Kota Malang telah satu hati untuk mendukung pasangan Menawan.”Insyaallah hari ini untuk Malang (harus) nomor satu dan Jatim (nomor) satu,” katanya.

Kepada setiap ranting, ia tegaskan bahwa tidak alasan bagi Muslimat NU untuk tidak mendukung pasangan Menawan. “PC Muslimat Kota Malang sudah komitmen untuk mendukung, jadi mayoritas Muslimat NU Malang tidak ada alasan untuk tidak mendukung,” terangnya.

Muslimat kota Malang lanjutnya harus menunjukan jati dirinya, dengan bersatu memenangkan Jatim nomor satu dan Malang nomor satu. “Hari ini Monggo kita bersatu, kita menangkan perempuan” ujarnya.

“Nahdatul sudah di pegang perempuan, yang jelas hari ini Kota Malang juga harus dipegang perempuan,” katanya.

Tak lupa Mutammimah Hasyim juga mengingatkan kepada anggotanya untuk mengajak orang-orang terdekatnya untuk bersama-sama memenangkan pasangan Nanda-Wanedi.

“Sekarang kita harus berani dan tegas kita harus komitmen bersama-sama, ajak semua teman untuk dukung Malang (nomor) satu dan Jatim (nomor) satu,” katanya berpesan.

Pasangan nomor satu tambahnya harus memenangkan pilkada Malang dan pilkada Jawa Timur. “Mereka harus menang! Kita tulis hari ini, kita kasih garis merah untuk nomor satu Kota Malang, dan nomor satu Jawa Timur,” tegasnya.

Usai mendeklarasikan dukungannya kepada Pasangan Menawan, Mutammimah Hasyim mengajak seluruh anggota Muslimat NU yang hadir mengikrarkan dukungannya dengan meneriakkan tagline Nanda-Wanedi.

“Ayo noto Malang. Ikrar panjenengan dukung pasangan Menawan,” tegasnya.(Coi/Aka)