Senior Tidak Boleh Lakukan Perpeloncoan

Rektor UMM, Muhadjir Effendy

MALANGVOICE – Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Dr Muhadjir Effendy berpesan pada senior dan panitia Pengenalan Studi Mahasiswa Baru (Pesmaba) agar tidak melakukan perpeloncoan.

Hal itu disampaikan dalam pembukaan Pesmaba di lapangan Helipad di depan 6.866 mahasiswa baru UMM, Selasa (8/9).

“Senior harus mendidik maba dengan melaksanakan program dan pembekalan yang berguna mencetak maba berkualitas. Dilarang keras adanya aktivitas perpeloncoan,” tegasnya.

Di kesempatan itu, Muhadjir mengatakan dalam tahun akademik 2015/16, UMM menurunkan jumlah mahasiswanya, dimana tahun lalu sekitar 7000 mahasiswa. Penurunan jumlah tersebut diharap bisa meningkatkan kualitas pelayanan dan memenuhi ketentuan dari Dikti.

“Meski jumlah peminat yang daftar berjumlah 22 ribu melalui online dan daftar langsung 8 ribu calon maba, kami tetap menurunkan jumlah,” ungkapnya.-