Sambut Masa Lansia Sehat Bahagia, Lakukan Tips ini

MALANGVOICE – Tidak sedikit saat masuk usia senja alias lanjut usia (lansia) dilanda penyakit. Mulai diabetes, hingga stroke. Sehingga masa-masa itu mulai tak produktif.

Namun, bisa saja meskipun lansia tapi tetap produktif dan sehat. Caranya disiapkan sedari dini, dimulai dengan pola makan seimbang.

“Jadi ada pantangan makan itu mitos. paradigmanya sudah berubah. Boleh makan apa pun asal sesuai kebutuhan,” kata dokter spesialis penyakit dalam RS Karsa Husada dr Ferdinandus Stevanus K kepada MVoice.

Selain itu, lanjut dia, penting pula dukungan pemerintah melalui pelayanan dasar. Misalnya melalui Puskesmas yang sudah tersedia layanan khusus lansia.

“Pola hidup sehat nomer satu.
Perlu peran serta keluarga, layanan masyarakat dan dukungan pemerintah (melalui program pelayanan),” sambung Ferdinandus.

“Harapannya melalui layanan itu juga lansia didukung semangatnya. Lansia jadi merasa masih ada yang memperhatikan, menjadi lebih berharga, tidak dikesampingkan,” tutupnya.(Der/Aka)