Rp 25 Juta untuk Pemenang Desain Interior Block Office

Block Office, Kantor Terpadu Pemkot Batu (fathul)

MALANGVOICE – Pendaftaran lomba desain interior untuk Block Office Pemkot Batu telah ditutup. Sebanyak 156 peserta berebut juara I dengan hadiah Rp 25 juta.

Ada tiga orang juri yang akan menilai, Wali Kota Eddy Rumpoko, tim dari Pemkot Batu, dua lainnya profesional dari Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Malang dan Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Malang.

“Kriteria desain block office kami cari yang sesuai kekhasan Kota Batu, kemudian visi green design, suistainibility (keberlanjutan -red) serta smart building,” kata Ketua IAI Malang, Aris Wibisono.

Lomba ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas ruang yang ada di block office, mulai ruang publik sampai ruang pelayanan, termasuk ruang pimpinan dan SKPD akan mendapatkan desain khusus sehingga kinerja bisa meningkat.

Sementara Ketua HDII Malang, Mappaturi, mengatakan, saat ini block office masih dianggap kurang mewakili Kota Batu, sehingga diadakan lomba yang hasilnya menunjukkan kekhasan.

“Peserta dari umum, dan nanti kita arahkan agar desainnya tidak kemana-mana. Kami kasih kisi-kisi dan garis besarnya juga ke peserta, agar fokus dan aplikatif,” tandas Mappaturi.

Dari 156 peserta, beberapa di antaranya sudah mengunjungi block office, untuk mendapatkan gambaran. Mereka mulai mendesain sejak hari ini dan diberikan penilaian pada 17 November 2015 mendatang.-