Pemkot Malang Prioritaskan Wisata Kelurahan untuk Kalender Event

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Malang, Ida Ayu Made Wahyuni. (Aziz Ramadani/MVoice)

MALANGVOICE – Kalender event Kota Malang bakal mengutamakan kegiatan di kelurahan-kelurahan. Tujuannya mengangkat pariwisata unggulan khas setempat.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Malang, Ida Ayu Made Wahyuni mengatakan, alasan memprioritaskan kegiatan kecil di setiap kelurahan bukan tanpa dasar. Sebab diyakini setiap kelurahan memiliki kearifan lokal masing-masing yang patut dipromosikan.

“Jadi, nanti kegiatan besar seperti tahun-tahun sebelumnya dikurangi. Kami perbanyak kegiatan di kelurahan,” kata perempuan akrab disapa Dayu ini.

Dijelaskan Dayu, tahun ini ada sekitar 35 agenda di kalender event Kota Malang. Dengan program pemberdayaan di kelurahan bisa dipastikan akan lebih banyak agenda di tahun berikutnya. Kota Malang sendiri memiliki 57 kelurahan yang tersebar di 5 kecamatan, yakni Klojen, Blimbing, Sukun, Lowokwaru, dan Kedung Kandang.

“Desember awal kami targetkan sudah selesai kalender event untuk tahun berikutnya,” sambung dia.

Namun, masih kata Dayu, sempat ada kendala dalam penyusunan kalender event. Sebab, tidak sedikit kelurahan enggan menyetorkan agenda kegiatannya. “Dulu hanya bersurat dan tidak dikirim. Sekarang (setiap kelurahan) akan kami panggil,” pungkasnya. (Der/Ulm)