Ngaku Polisi Pangkat Bripka, Makelar Gondol Motor

Karnoto bersama dua penadah sepeda motor curian. (deny)
Karnoto bersama dua penadah sepeda motor curian. (deny)

MALANGVOICE – Bermodal badan kekar dan potongan cepak, pria asal Pasuruan, Karnoto (43) menjadi penipu ulung dengan menjadi polisi. Hasilnya, empat korban dikelabuhi dan diambil motornya.

Kepada korban, Karnoto mengaku berpangkat Bripka di kawasan Pasuruan agar dipercaya meminjam sepeda motor. Kemudian motor tersebut dibawa kabur dan dijual ke penadah.

“Motornya dijual seharga Rp 1,3 juta ke dua penadah,” kata Kasat Reskrim Polres Malang Kota, AKP Heru Dwi Purnomo, Selasa (21/2).

Terakhir pelaku beraksi di kawasan Sukun, Kota Malang dengan mengelabuhi Alfan (25) warga Bululawang, Kabupaten Malang dengan dalih ingin membeli sebuah rumah di tempat kerja korban.

Saat dibonceng pelaku ke lokasi pembelian rumah, pelaku mengajak korban ke sebuah warung angsle. Kemudian Karnoto meminjam motor korban untuk mengambil uang di ATM. Setelah ditunggu lama pelaku tak kunjung datang dan korban merasa tertipu.

“Modusnya sama meminjam sepeda motor ke korban lalu dibawa kabur,” lanjut Heru.

Hasilnya kini pria yang dulunya menjadi makelar itu harus mendekam di dalam tahanan. Ia diancam pasal 372 dan 378 dengan hukuman empat tahun penjara.