Nanang: Pemuda Pancasila Jangan Terpengaruh Politik

Ketua MPO, Agus Sunar Dewabrata. (deny)

MALANGVOICE – Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi Pemuda Pancasila (PP) Kota Malang, Agus Sunar Dewabrata, berharap organisasi yang sudah menginjak 56 tahun ini tak terjerumus dalam politik praktis.

Menurutnya, PP harus berpegang pada nilai luhur Pancasila. “Sebagai Ormas tentu tidak berpolitik dan jangan terjebak ke situ. Tapi kalau secara individual, monggo,” katanya kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Pria yang akrab dipanggil Haji Nanang itu mengajak anggota PP Malang Raya untuk siap menghadapi tantangan yang jauh berbeda dengan zaman dahulu.

“PP harus berinovasi biar tidak ketinggalan dan pintar menjalin jaringan ke mana saja. PP dibentuk sebagai garda terdepan mempertahankan NKRI,” tandasnya.-