Mulai Marak, Dinkes Imbau Warga Waspadai Campak

Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, Asih Tri Rachmi.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, Asih Tri Rachmi.

MALANGVOICE – Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, Asih Tri Rachmi, mengimbau warga agar mewaspadai penyebaran campak. Pasalnya, penyakit menular itu mulai marak menjangkiti sejumlah orang di Kota Malang.

“Saat ini lagi marak campak, tapi kalau angka pastinya saya tidak hafal, yang pasti mulai banyak kejadian. Walau belum sampai ditetapkan sebagai KLB (Kejadian Luar Biasa), saya imbau agar masyarakat berhati-hati,” ungkap Asih.

Dia menilai, penyebaran virus campak tidak boleh dianggap enteng, sebab amat merugikan masyarakat. Kerawanan terjangkit campak, lebih banyak terjadi pada anak-anak. Karena itu, Asih menegaskan, orang tua harus pro-aktif memantau perkembangan buah hatinya.

“Bagi bayi yang sudah waktunya imunisasi campak, agar segera dilakukan agar terlindungi,” imbuhnya.

Perempuan berjilbab itu memaparkan, jika tidak diantisipasi dan ditangani secara tepat, campak dapat menyebabkan kematian. Virus campak sendiri menular melalui pernapasan dan percikan.

Virus itu kemudian tumbuh di dalam sel, di belakang tenggorokan dan paru. Orang yang terinfeksi pasti mengalami demam. “Kalau virusnya lari ke otak, bisa menyebabkan kematian. Campak ini bisa terjadi di mana saja dan kapan saja, jadi perlu diwaspadai,” pungkasnya.