Minimalisir Produksi Sampah, DLH Inisiasi Relawan Tiap Kelurahan

Ilustrasi sampah di TPA Supit Urang. (Aziz Ramadani MVoice)

MALANGVOICE – Pemkot Malang komitmen menekan jumlah produksi sampah yang tembus 500 ton perhari. Salahsatunya dengan menginisiasi adanya relawan di setiap kelurahan.

Hal ini diungkapkan pelaksana tugas Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup DLH Kota Malang Diah Ayu Kusumadewi saat menghadiri Pembinaan Daerah Rawan Pembuangan Sampah Liar di Hotel Santika Kota Malang, Selasa (25/6).
Diah menjelaskan, perlu disiapkan relawan yang tersebar di setiap kelurahan di Kota Malang. Relawan ini selain persuasif mengajak masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya, juga menggelar kajian terhadap tentang tempat pembuangan sementara (TPS) jika diperlukan penambahan.

Namun, pihaknya tidak akan ragu melakukan tindakan tegas apabila masih saja ditemukan oknum yang bandel.
Melalui Satpol PP, oknum yang membuang sampah sembarang bakal dijerat hukum sesuai peraturan yang berlaku.

“Kalau melanggar sudah ada hukumnya, di Perda Kota Malang no 10 tahun 2010 membuang sampah harus ditempat yang ditentukan,” pungkasnya.(Hmz/Aka)