Minggu Depan, PKL Pasar Besar Dirazia

Kepala Dinas Pasar Wahyu Setiyanto

MALANGVOICE – Banyaknya Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Pasar Besar Malang membuat pemerintah geram. Selain mengganggu pedagang, mereka juga membuat kondisi pasar semakin tidak kondusif.

Kepala Dinas Pasar, Wahyu Setiyanto, mengatakan, pasca Lebaran ini pihaknya akan melakukan razia terhadap PKL, karena keberadaannya dikeluhkan pedagang pasar. “Kami akan lakukan razia minggu depan,” kata Wahyu, beberapa menit lalu.

Dinas Pasar sebenarnya sudah menyiapkan lokasi PKL Pasar Besar di kawasan barat Pasar Comboran, namun mereka tetap membandel, tak ingin pindah ke lokasi itu. “Kami sudah sering mengingatkan, tapi tetap saja, jadi terpaksa harus kita tindak,” tukasnya.

Dinas Pasar berharap, dengan penertiban PKL tersebut, Pasar Besar menjadi kondusif dan tidak terlihat kotor seperti saat ini.