Maknai HUT ke-65 Lantas Bhayangkara, Satlantas Polres Malang Gelar Baksos

Lantas
Anggota Satlantas Polres Malang saat memberikan bantuan dan tali asih. (Istimewa)

MALANGVOICE – Sambut HUT ke-65 lalu lintas Bhayangkara, Satlantas Polres Malang memberikan bantuan sosial kepada ASN bertugas di Satuan Penyelenggara Administrasi (SATPAS) Polres Malang yang mengalami sakit stroke.

Kasat Lantas Polres Malang, AKP Diyana Suci Listyawati mengatakan, kegiatan sosial ini merupakan bagian dari Program Polantas Peduli.

“Kami salurkan bantuan tali asih ke ASN Saiful Huda yang berada di Kelurahan Muharto, Kedung Kandang, Kota Malang,” ungkapnya.

Bantuan sosial yang bertajuk ‘Anjangsana’, lanjut Diyana, terkumpul dari dana sosial anggotanya sendiri.

Dengan adanya bantuan dan tali asih ini, tambah Diyana, diharapkan dapat bermanfaat dan mampu meringankan beban Saiful Huda yang tertimpa musibah sakit Stroke.

“Pemberian sembako dan tali asih ini sebagai partisipasi Sat-Lantas Polres Malang dalam memberikan semangat dan dorongan agar lekas sembuh,” tegasnya.

Sebagai informasi, selain memberikan bantuan dan tali asih pada ASN yang bertugas di Satpas Polres Malang, Satlantas Polres Malang juga memberikan bantuan berupa dua buah kursi roda bagi korban kecelakaan.(der)