Libur Panjang, Bisnis Laundry Lesu

Laundry Estethica (anja)

MALANGVOICE – Liburan panjang perguruan tinggi, sejumlah penyedia jasa laundry pakaian mengaku lesu. Jasa cuci pakaian yang biasanya banyak dimanfaatkan mahasiswa atau anak kos ini tak banyak menuai untung ketika beberapa kampus di Kota Malang sedang libur panjang.

Penyebab utamanya, mahasiswa banyak yang pulang kampung sehingga jasa laundry mengalami penurunan omzet dibanding hari-hari biasa.

Salah satunya Estetica Laundry yang memang lokasinya cukup strategis karena berada di jalan Karyawiguna, belakang kampus 3 Universitas Muhammadiyah Malang.

Dila, selaku Head Counter mengatakan, pelanggan yang sering menggunakan jasa laundrynya memang kebanyakan mahasiswa UMM yang kos di sekitar jalan itu. Ia mengakui, sejak UMM libur mulai awal bulan Juli, laundryannya tidak sebanyak hari biasanya.

“Anak kos sekitar sini sering laundry kesini. Tapi akhir-akhir ini sepi ya. Liburan si mbak, ini juga ada sih mahasiswa tapi kan ga banyak. Yang lain pada pulang kampung. Lagian kan kampus UMM ini mahasiswanya kebanyakan luar kota itu mungkin,” kata Dila.

Dia mengatakan, jasa laundrynya juga melayani antar jemput pakaian. Karena liburan, tidak banyak mahasiswa yang sms atau telepon.

“Sehari bisa ambil di 5-8 kos. Biasanya satu kos kami bisa ambil 4-5 kantong baju. Satu kantongnya bisa 2-4 kiloan. Sekarang sih sepi yang sms. Paling ini ya sprei sama pakaian. Itupun mereka laundry tidak sampai 2 kilo biasanya. Itu di rak juga sedikit,” kata dia.

Dia mengatakan, biasanya bisnis laundry akan meningkat tajam lagi ketika memasuki orientasi mahasiswa baru atau ketika liburan berakhir.