Letakkan Batu Pertama, Anton Sosialisasi Pencairan Dana Hibah

Wali Kota Malang, HM Anton, meletakkan batu pertama pembangunan Gedung Serbaguna. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Wali Kota Malang, HM Anton, meletakkan batu pertama tanda dimulainya pembangunan Gedung Serba Guna RW 13 Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Sukun, malam ini.

Dalam kegiatan itu, Anton mensosialisasikan kepada warga, terkait proses pencairan dana hibah dari APBD Kota Malang. “Saat ini, proses bantuan sosial dan hibah tidak semudah dan sesederhana tahun-tahun sebelumnya,” ujarnya.

Orang nomor satu di Kota Malang itu menjelaskan, selain harus berbadan hukum dan memiliki rekening tersendiri atas nama lembaga, calon penerima dana hibah masih harus menunggu. Sebab, proposal yang masuk juga berproses cukup lama.

“Sementara itu realita di lapangan, permohonan masyarakat tidaklah sedikit, ini masalah tersendiri,” imbuhnya.

Menurut Anton, harus ada langkah-langkah solusi, di antaranya melalui penguatan pola pendekatan dana CSR (Coorporate Social Responsibility). Pada acara ini, mengawali prosesi peletakan batu pertama, Anton memberi bantuan Rp 50 juta untuk proses pembangunan, dari CSR bisnis yang dikelola selama ini.