Lava Glazzmoz, Lampu Hias Pengusir Nyamuk!

(Dari kiri) Dalilah, Kartika, Chandra.

MALANGVOICE- Lampu hias biasanya hanya sebagai alat penerang, kini juga bisa berfungsi lebih. Itulah Lava Glazzmoz, lampu hias dengan banyak fungsi, di antaranya mengusir nyamuk, aromatherapy, mp3 player, bahkan bisa berotasi hingga memunculkan pola cahaya menarik.

Lava Glazzmoz merupakan hasil kerja kreatif 4 mahasiswa UMM, Kartika Dwi P (Manajemen), Chandra Yuniar (Manajemen), Dalilah Fitri (Inggris), dan M Sulaiman (Teknik Elektro).

Lampu Lava Glazzmoz
Lampu Lava Glazzmoz

Lampu hias itu terbuat dari anyaman rotan warna warni, kemudian cairan lava yang di bawahnya disinari lampu, aromatherapy pengusir nyamuk yang juga membantu menenangkan, kemudian kabel colokan listrik.

Ditemui MVoice, Kartika, Direktur Lava Glazzmoz, menjelaskan, lampu itu dibuat dengan bahan tahan lama.

“Lampu ini dibuat dengan rotan sintetis, jadi tidak mudah lapuk dan kutuan. Bahan seperti ini juga biasa dipakai untuk kursi atau meja di pinggir pantai. Jadi sudah sangat teruji ketahanannya. Kami juga berencana ekspor. Orang luar lebih suka bahan rotan sintetis,” tutur Kartika.

Sejauh ini dipasarkan di hotel dan cafe di Malang, dengan permintaan cukup tinggi. Model lampu pun bervariasi, dari segi warna dan desain. Rencananya Kartika dan kawan-kawan akan memasarkan lampu itu di kampung halaman masing-masing, dengan memberdayakan masyarakat setempat.

“Kami ingin memberdayakan masyarakat. Kami akan ajari cara pembuatannya. Itu misi kami. Jadi anak-anak atau pengangguran di kampung kami bisa mendapat pekerjaan,” timpal Chandra.

Kartika dan kawan-kawannya juga akan membuat variasi ukuran lampu dengan harga lebih terjangkau pula. “Saat ini kami punyanya yang besar. Kami lagi mendesain ukuran mini. Jadi lebih praktis,” sahut Dalilah.