Langka! Fenomena Blue Moon Muncul 31 Maret Nanti

Fenomena bulan biru (foundout)

MALANGVOICE – Fenomena bulan purnama akan kembali muncul Maret ini. Jika pada Januari lalu persitiwa melibatkan Super Blue Blood Moon, kali ini hanya muncul Blue Moon saja.

Menurut informasi yang dirangkum MVoice dari laman Forbes, Selasa (6/3), Blue Moon akan tampak di langit pada 31 Maret mendatang. Fenomena ini cukup langka karena hanya muncul tiga tahun sekali.

Setelah dua fenomena alam menakjubkan yang terjadi di tahun ini, Bumi akan kebagian dua peristiwa purnama di dua bulan kalender yang berbeda lagi pada 2037 mendatang.

Blue Moon merupakan fenomena di mana Bulan tampak kebiru-biruan. Peristiwa Blue Moon terakhir terjadi pada Juli 2015 dan yang berikutnya akan berlangsung pada tahun ini. Setelah itu, Blue Moon akan muncul kembali dalam kurun waktu 19 tahun lagi.

Sedang Blood Moon terjadi saat Bumi melewati antara Bulan dan Matahari. Akibatnya, Bulan memiliki warna kemerahan jika dilihat dari Bumi. Sebabnya karena cahaya yang dipantulkan dari Bumi dan Matahari menciptakan warna mirip seperti darah. (Der/Ery)