Komposisi Bacaleg PKS Kota Malang Disiapkan Raih 11 Kursi

Para Bacaleg PKS Kota Malang saat berada di KPU. (MVoice/Toski D).

MALANGVOICE – Demi meraih target mendapatkan 11 kursi di Pileg 2024, DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Malang mendaftarkan 45 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg).

Ketua DPD PKS Kota Malang, Ernanto Djoko Purnomo mengatakan, dari jumlah 45 bacaleg yang didaftarkan ini sudah memenuhi komposisi 30 persen perempuan.

“Alhamdulillah, semua berkas Bacaleg untuk lima dapil sudah lengkap, di Pemilu ini kami menargetkan 11 kursi, sebelumnya kita ada 6 kursi di DPRD Kota Malang,” ucapnya, saat ditemui awak media usai menyerahkan berkas Bacaleg di KPU Kota Malang, Jumat (12/5).

Baca juga:
Targetkan 11 Kursi, DPD NasDem Kabupaten Malang Daftarkan Bacaleg ke KPU

Bupati Malang Antar Bacaleg PDIP Serahkan Berkas ke KPU

KPU Kota Malang Sudah Terima Berkas Pendaftaran Bacaleg Empat Parpol

Sementara itu, Sekretaris DPD PKS Kota Malang Trio Agus Purwono mengatakan, komposisi bacaleg yang didaftarkan terdiri dari keterwakilan perempuan ada 15 orang, 16 orang milenial. Mulai dari mantan birokrat, purnawirawan, lembaga permasyarakatan, pengusaha hingga mantan wartawan, yakni Ferry Is Mirza, dan Solihin Bahari.

“Jadi ada lebih dari 35 persen yang akan mengisi kursi di DPRD nanti, jumlah kuota yang ada sudah diiisi 100 persen,” jelasnya.

dua mantan jurnalis yang menjadi Bacaleg PKS, yakni Ferry Is Mirza (kiri) dan Solihin Bahari. (MVoice/Ist).
(der)