Komisi A: Jumlah Anggota Satpol PP Kurang

Choiroel Anwar
Choiroel Anwar

MALANGVOICE – Anggota Komisi A DPRD Kota Malang, Choiroel Anwar, menegaskan, jumlah anggota Satpol PP dan Banpol di Pemkot Malang saat ini masih kurang. Banyaknya permasalahan terkait penegakan Perda, penambahan anggota menjadi urgent.

“Kami di Komisi A merasakan kurangnya jumlah anggota Satpol PP, karena itu perlu ada penambahan,” kata Choiroel kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Ia mencontohkan jumlah Satpol PP dan Banpol di Kota Bandung sangat mumpuni, sehingga sangat efektif dalam rangka penegakan Perda. “Minimal kita perlu tambah 100 Banpol lagi tahun depan,” imbuhnya.

Makin banyaknya taman yang direvitalisasi, masalah reklame, dan beberapa penegakan Perda lain, membutuhkan anggota dan sarana prasarana yang mumpuni.

“Apalagi gedung Satpol PP juga kurang representatif,” tukasnya.

Karena itu, Komisi A akan mengusahakan tambahan anggaran untuk APBD 2017, sehingga kebutuhan Satpol PP bisa diakomodasi.