Kelelahan, Beberapa Jemaah Haji Kota Batu Dirawat

Salah satu jemaah haji yang tiba di Masjid Sultan Agung Kantor Kemenag Kota Batu dibantu petugas medis turun dari bus, Sabtu (1/9).

MALANGVOICE – Jemaah haji kloter 14 Kota Batu telah tiba dari Tanah Suci Makkah, Sabtu siang (1/9). Total ada 281 jemaah haji dipastikan pulang dengan selamat.

Mereka disambut langsung Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso di Masjid Sultan Agung Kemenag Kota Batu.

Ratusan jemaah haji tiba menggunakan 8 bus dan disambut haru para keluarga penjemput. Beberapa diantaranya langsung berpelukan meluapkan rasa kangennya begitu turun. Namun, diinformasikan oleh panitia, ada dua jemaah haji yang masih tertahan di Surabaya.

Belum diketahui pasti nama dan alamat jemaah tersebut. Namun yang jelas jemaah haji dikabarkan alami kelelahan dan dirawat di rumah sakit.

“Hanya kelelahan tidak ada yang serius. Ini karena perjalanan (Arab Saudi -Indonesia ) yang memakan waktu dua hari,” kata salah seorang petugas kepada MVoice.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada seluruh jemaah haji. Dia mendoakan
semoga seluruh jemaah menjadi haji dan hajah yang mabrur.

“Kami berharap bisa nantinya tergabung Ikatan Haji Persaudaraan Haji (IPHI).
Agar bisa menjadi teladan dan disampaikan kepada calon jemaah haji berikutnya,” kata Punjul.

Punjul juga berterimakasih kepada para jemaah haji. Terutama berkat doanya, atlet paralayang Kota Batu sukses meraih enam medali Asian Games 2018.

“Kami juga terimakasih atas ucapan doa bapak-ibu haji hingga akhirnya anak -anak kita sukses di Asian Games 2018,” tutup politisi PDI Perjuangan ini. (Hmz/Ulm)