Jika Toko Modern Ditutup, Ribuan Pekerja Terancam Kena PHK

Humas Front Taktis, Muhammad Isa Ansori

MALANGVOICE – Humas Front Taktis Pekerja Toko, Muhammad Isa Ansori, mengatakan, ribuan pekerja terancam terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), jika ada penutupan toko modern, karena izinnya dipermalahkan.

“Data serikat pekerja, ada sekitar 3 ribuan pekerja akan terancam di PHK,” kata Isa Ansori, di sela aksi.

Ia menjelaskan, pihaknya tidak ada konfrontasi dengan aliansi yang mempermasalahkan izin toko modern. Namun, fakta adanya pengangguran massal jika toko modern ditutup harus ada solusi dari pemerintah.

“Ini bukan hanya masalah izin, tapi ada gejolak sosial jika toko modern itu ditutup,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Komisi A DPRD Kota Malang, Sulik Lestyowati, yang menemui massa, akan meninjau kembali aturan dalam Perda yang mengatur toko modern.

“Kita harus ambil jalan tengah, di lain pihak kita harus mempertimbangkan karyawan, di sisi lain juga mempertimbangkan keberadaan toko kelontong,” kata Sulik.