Jembatan Rawan, Warga RW 7 Tulungrejo Jalan Memutar

BPBD Line dipasang di Jembatan Dusun Gerdu. (fathul)

MALANGVOICE – Longsor yang terjadi di Dusun Gerdu, Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, ternyata mengimbas juga ke jembatan penghubung antara RW 07 dengan jalan raya tulungrejo sehingga tidak bisa dilewati.

Kepala Dusun Gerdu, Gatot, mengatakan, sementara ini jembatan tidak boleh dilewati karena berbahaya. Pondasi di bawahnya, lanjut Gatot, sudah ambles dan jatuh ke Kali Brantas. Sehingga saat dilewati, khawatir akan ambruk.

“Kami harapnya ya segera diperbaiki, dibetulkan. Nanti Kades akan segera mengirim surat ke Dinas PU dan Pengairan karena BPBD tadi juga sudah melihat,” jelas Gatot kepada MVoice.

Saat ini, BPBD juga sudah memasang garis bahaya di sekitar jembatan. Meskipun kendaraan bermotor dilarang melintas, namun pejalan kaki masih diperbolehkan. Sehingga warga pengguna kendaraan yang ingin melintas harus memutar di jembatan bawah.

“Di sepanjang Kali Brantas ini, di RW 06 ada beberapa rumah yang saya kira berbahaya. BPBD belum melihatnya, tapi melihat rumah Pak Miskun ya yang lain juga berpotensi longsor,” tandas Gatot.