Jembatan Rawan Ambruk, Jalan Sigura-gura Ditutup

Ruko Ambruk di Sigura-gura

Jalan Sigura-gura di sekitar lokasi ruko ambruk ditutup. (Muhammad Choirul)
Jalan Sigura-gura di sekitar lokasi ruko ambruk ditutup. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Polisi menutup sebagian Jalan Sigura-gura akibat longsor Minggu (5/3) malam. Penutupan terjadi di sekitar lokasi ambruknya ruko di kawasan itu, tepatnya di jembatan yang membatasi wilayah Kelurahan Sumbersari dan Karang Besuki.

Pantauan MVoice, aspal pada jembatan yang membelah Anak Sungai Metro itu mengalami retak cukup parah. Keretakan itu diduga terjadi akibat tergerusnya tanah di sekitar sungai.

Kapolres Malang Kota, AKBP Decky Hendarsono, mengatakan, pihaknya sengaja memasang police line untuk menutup jalan agar tidak dilalui warga. “Kami tutup atas petunjuk BPBD, agar diperiksa dulu kelayakan jembatan ini,” ujarnya kepada MVoice ketika ditemui di lokasi.

Ia tidak ingin mengambil risiko jika memang jembatan ini sudah tidak layak. Kekhawatiran itu bukan tanpa alasan. Pantauan MVoice, ketika terjadi getaran karena dilalui kendaraan bermotor, sebagian tanah di bawah jembatan mulai rontok.

“Besok pagi ditangani lebih lanjut oleh BPBD dan dinas terkait. Kalau kelayakannya sudah bisa dipastikan, akan dibuka lagi,” pungkasnya.