Hari Ini, Jenazah Diky Kembali ke Keluarga Malang

Plt Kadisnakertrans Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo (Tika)
Plt Kadisnakertrans Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo (Tika)

MALANGVOICE – Calon TKI ilegal asal Kabupaten Malang, Diky Erlian Arga Permana sore ini diperkirakan mendarat di Bandara Internasional Juanda, Surabaya sore pukul 17.30 WIB.

Rencananya, jenazah langsung dibawa ke rumah duka paman korban, Rudy. Alamatnya di Desa Druju RT 14, Sumbermanjing Wetan.

“Menurut informasi yang saya terima dari Badan Nasional Pos Pelayanan, Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP4TKI) seperti itu,” kata Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi (Kadisnakertrans) Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo kepada MVoice, saat dikonfirmasi melalui WhatsApp, Jumat (11/11) sore.

Seperti diberitakan sebelumnya, korban diketahui berangkat sebagai TKI untuk mencari kerja. Tujuannya, Serawak, Malaysia.

Sayangnya, dalam prosesnya, Diky diduga menjadi TKI ilegal. Naas, kapal yang ditumpangi tenggelam di perairan Tanjung Bemban, Nongsa, Batam pada Rabu (2/11).

Diky menjadi satu dari 54 korban yang tenggelam dalam tragedi itu. Hingga kini, Disnakertrans Kabupaten Malang masih belum mengantongi nama Pelaksana Penempatan Tenaga Kerja Indonesia Swasta (PPTKIS) yang memberangkatkan Diky.

Baca Juga: Jadi TKI Ilegal, Diky Tenggelam di Nongsa