Halo Diana, Serasa Punya Asisten Pribadi…

Tampilan Halo Diana (shutterstock.com)

MALANGVOICE – Jika kita pengguna iPhone, maka akrab dengan asisten virtual Siri yang bisa diakses dengan bahasa Inggris. Tenang saja, karena Indonesia sekarang punya asisten virtual pertama, HaloDiana.

HaloDiana adalah asisten virtual pribadi dengan format SMS yang baru saja dirilis oleh PT Sribu Digital Kreatif dalam bentuk aplikasi pada perangkat Android.

Menurut pengamatan MalangVoice, HaloDiana bisa membantu pengguna memenuhi berbagai kebutuhan karena didukung dengan fitur yang memungkinkan pengguna mengecek pesan dalam bentuk status requested, on process, on delivery, completed, atau canceled.

Layanan ini bisa digunakan untuk membeli makanan, tiket pesawat, hingga mengatur jadwal meeting.

Aplikasi ini bisa didownload di PlayStore dan gratis.
Dengan HaloDiana, semua bisa memiliki asisten pribadi. –