Gol Telat Hardianto Selamatkan Muka Arema FC di Kandang Persija

Persija vs Arema FC. (MVoice)

MALANGVOICE – Laga seru tersaji antara Persija Jakarta melawan Arema FC di lanjutan pekan ke-12 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (3/8). Kedua tim berbagi poin karena hasil imbang 2-2.

Ditonton lebih dari 55 ribu penonton di Stadion Gelora Bung Karno, tim tamu justru membuka gol lebih dulu. Adalah Hanif Sjahbandi yang sukses menyarangkan bola ke gawang Persija dari sepakan terukur di luar kotak penalti.

Gol cepat ini direspon Persija dengan melakukan serangan. Tim tuan rumah baru bisa menyamakan gol di menit 20 dari kaki Novri Setiawan. Ia memanfaatkan celah di depan gawang Kurniawan Kartika Ajie dan dengan mudah menciptakan gol.

Usai gol tersebut, Persija terus mendominasi serangan. Beberapa kali upaya dari Riko Simanjuntak dan Bruno Matos menyerbu area pertahanan Singo Edan, namun masih belum bisa menemukan sasaran.

Sedangkan Arema FC sendiri masih kesusahan membangun serangan karena banyak kesalahan yang diciptakan sendiri.

Di babak kedua, Arema FC mengubah strategi dengan memainkan M Rafli menggantikan Pavel Smolyachenko. Pelatih Milomir Seslija menginginkan ada bantuan dari lini tengah menyuplai bola ke Comvalius.

Akan tetapi, Arema FC harus kebobolan di menit 51. Persija menggandakan keunggulan dengan memanfaatkan kesalahan antisipasi bola Agil Munawar. Bola disambar Riko Simanjuntak dan mengumpan ke Marco Simic. Pemain asal Kroasia ini dengan mudah melesakkan bola ke gawang. Skor 2-1.

Di pertengahan babak kedua, Arema mencoba menyamakan kedudukan. Beberapa kali serangan kerap merepotkan pertahanan Persija. Namun lagi-lagi, rapatnya barisan belakang Macan Kemayoran sulit ditembus Makan Konate dkk.

Menjelang bubaran pertandingan, Ahmad Nur Hardianto menyelamatkan muka Arema FC setelah sukses mencetak gol penyama kedudukan di menit 90+5. Ia memanfaatkan kemelut di depan gawang yang tak mampu dihalau Andritany. Skor 2-2.

Hasil ini tentu kurang bagus bagi Persija karena mereka menginginkan poin penuh agar bisa keluar dari zona berbahaya. Sedangan satu poin yang dicuri Arema FC tetap membuatnya berada di posisi 4 klasemen Liga 1 2019. (Der/Ulm)