Dua Lokasi Pengungsian Gunung Agung Dikunjungi Tim Relawan Polres Malang Kota

Tim relawan memberikan bantuan di Bali. (istimewa)
Tim relawan memberikan bantuan di Bali. (istimewa)

MALANGVOICE – Tim relawan dari Polres Malang Kota bersama komunitas menyerahkan bantuan kepada pengungsi erupsi Gunung Agung, Bali, Sabtu (28/10). Bantuan diberikan di dua lokasi, Banjar Dinas Sanggem dan Banjar Dinas Sangkan Gunung.

“Ini bentuk kepedulian kepada sesama, terutama pengungsi Gunung Agung yang butuh bantuan,” kata Kasubbag Humas Polres Malang Kota Ipda Made Marhaeni, sekaligus menjadi Ketua Tim Relawan.

Bantuan yang diberikan bermacam-macam. Di posko pengungsian Banjar Dinas Sanggem Desa Sangkan Gunung, tim relawan memberikan bantuan berupa 10 alas tempat tidur, 10 kardus air minum, 10 sak beras, 15 kardus mie instan, 5 karung pakaian bekas, makanan ringan dan roti.

Sementara di posko pengungsian Banjar Dinas Sangkan Gunung, tim relawan memberikan bantuan berupa 10 buah alas tempat tidur, 15 kardus air minum, 10 sak beras, 17 kardus mie instan dan 5 karung pakaian bekas serta snack dan makanan ringan.

Bantuan itu seluruhnya hasil dari posko yang dibentuk Polres Malang Kota bersama banyak komunitas sejak satu bulan lalu. “Para pengungsi tidak ada yang bekerja, sehingga perlu uluran tangan orang lain sehingga membantu meringankan beban,” lanjut Heni, sapaan akrabnya.

Selama di lokasi pengungsian, tim relawan dari Kota Malang ditemani anggota dari Polda Bali, yakni Kepala Sekretaris Umum AKBP I Gusti Ayu Sasih.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan kami berupaya terus menghimpun bantuan bagi yang membutuhkan,” tandas Heni. Selanjutnya rombongan relawan akan balik ke Malang pada Minggu (29/10) siang.(Der/Ak)