Digembleng Training, 7.000 Saksi – Guraklih PDIP Siap Menangkan Nanda-Wanedi

Kota Malang Memilih Pemimpin

Kader PDIP Kota Malang siap menangkan Menawan. (Muhammad Choirul)
Kader PDIP Kota Malang siap menangkan Menawan. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Ribuan kader PDIP Kota Malang bakal digembleng dalam ajang bertajuk Training of Saksi – Guraklih (Regu Penggerak Pemilih). Setidaknya, 7.000 peserta siap mengikuti event yang berlangsung bertahap selama sebulan penuh ini.

Mereka semua dipersiapkan untuk pemenangan Paslon nomor urut 1, Dr Ya’qud Ananda Gudban – H Ahmad Wanedi di Pilwali Kota Malang 2018. Ketua Bappilu DPC PDIP Kota Malang, I Made Rian Diana Kartika, mengatakan, training tersebut digelar di 57 kelurahan se-Kota Malang.

“Para Guraklih ini kami libatkan hingga sampai anak ranting partai. Mereka nanti akan membantu pemenangan Pasangan Menawan di Pilwali Kota Malang,” kata Made, sapaan akrabnya, ketika berbincang dengan MVoice, Kamis (5/4).

Adapun materi pelatih meliputi aturan perundangan yang berkaitan dengan Pilwali. Selain itu, mereka juga bakal ditempa simulasi pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Bahkan, dalam beberapa kesempatan, pelatihan saksi dan guraklih ini diisi langsung oleh Calon Wakil Wali Kota Malang, H Ahmad Wanedi. “Setiap TPS di Kota Malang akan ada 2 saksi dan 3 Guraklih dari PDIP,” lanjut pria berdarah Bali ini.

PDIP sendiri telah memperhatikan jumlah TPS sebagaimana data dari KPU Kota Malang. Berdasarkan data itu, jumlah saksi dari yang akan dikerahkan sebanyak 2.800 dan jumlah Guraklih sebanyak 4.200.

“Kami berharap dengan adanya saksi dan guraklih di setiap TPS ini bisa membantu pemenangan Paslon Menawan di Pilwali Kota Malang 2018,” pungkasnya.(Coi/Aka)