Begini Tips Menghilangkan Bau Mulut Karena Gigi Palsu

Gigi palsu bisa menyebabkan bau mulut, jadi harus rutin dibersihkan. (dentalogy.com)

MALANGVOICE – Banyak hal yang mempengaruhi bau mulut bisa terjadi. Dalam bahasa medis disebut sebagai halitosis paling sering disebabkan adanya masalah pada kesehatan gigi dan mulut seperti gigi berlubang, atau masalah gusi. Termasuk pada gigi palsu.

Menurut dokter Jati Satriyo, gigi palsu jarang sekali menimbulkan bau mulut, terkecuali gigi palsu yang dikenakan tidak sering dibersihkan.

Berikut ini beberapa hal yang dapat menyebabkan bau mulut selain yang telah disebutkan di atas, di antaranya adalah: mulut yang kering karena gangguan produksi air liur akibat bakteri yang menumpuk di rongga mulut, gangguan saluran pencernaan seperti penyakit asam lambung, sinusitis, diabetes, gangguan hati, bronkhitis kronis, merokok, makanan atau minuman tertentu, diet yang berlebihan sehingga kekurangan karbohidrat.

“Cobalah dengan menyikat gigi dua kali sehari setelah makan dan sebelum tidur dan ganti sikat gigi setidaknya dua bulan sekali, bersihkan bagian lidah dan minum segelas air setelah bangun tidur,” katanya.

Jika punya kebiasaan merokok dan minum kopi, maka segeralah berhenti dan hindari mengonsumsi kopi yang berlebihan.

“Jangan minum minuman yang mengandung alkohol, minum air putih minimal 2 liter perhari,” tuturnya.

Apabila setelah Anda melakukan cara – cara diatas bau mulut masih juga dirasakan, maka sangat disarankan untuk segera menemui dokter gigi yang pernah menangani Anda, dan mendiskusikan masalah ini, agar dokter dapat memeriksa lebih lanjut, sehingga akhirnya penanganan yang tepat dapat segera diberikan.(Der/Yei)