Bandara Purboyo Ditolak, Rendra Pasrah

Bupati Malang, Rendra Kresna(tika)

MALANGVOICE – Pemerintah pusat menolak usulan pembangunan Bandara Internasional Purboyo, Bantur, Kabupaten Malang. Menanggapi penolakan ini, Bupati Malang, Rendra Kresna, mengaku pasrah.

Menurutnya, pembangunan bandar udara dan pelabuhan laut memang program pemerintah pusat.

“Pemerintah daerah hanya menyediakan lahan, tenaga kerja dan keamanan untuk menjamin investasi,” jelas dia, saat ditemui di Pendopo Kabupaten, Jalan Agus Salim Kota Malang, Selasa (4/10).

Selain itu, lanjut Rendra, Malang masih mengandalkan bandar udara Abdulrachman Saleh sebagai salah satu pintu masuk di Jawa Timur.

“Tiga tahun lalu, saya sempat mengusulkan kepada Menteri Agama untuk dikoordinasikan dengan Kementerian Perhubungan. Tujuannya Abdulrachman Saleh menjadi embarkasi haji,” imbuh Ketua DPW Nasdem Jawa Timur itu.

Walau dibatalkan, dia berharap pemerintah pusat perpanjangan runway atau landasan pacu bandar udara Abdulrachman Saleh sebaiknya tetap dilakukan.